10 Jenis Payung Favorit untuk Merchandise dan Souvenir

Tahukah Anda ada banyak jenis payung dengan bentuk menarik? Modelnya unik, membuat souvenir dan merchandise kantor Anda semakin keren.

10 Jenis Payung Favorit untuk Merchandise dan Souvenir
Aneka souvenir disediakan oleh Lokasoka dengan jenis dan bahan yang beragam

Payung adalah alat pelindung badan dari panas matahari dan hujan, biasanya terbuat dari kain atau bahan kertas waterproof yang diberi tangkai dan dapat dilipat. Jenis payung cukup beraneka ragam dan dijual dalam berbagai macam ukuran.

Seiring berkembangnya kebutuhan manusia, kini Anda dapat menemukan jenis-jenis payung dalam bentuk yang beragam dan digunakan untuk fungsi yang berbeda. Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Fungsi Payung

Sesuai pengertiannya, payung memiliki fungsi utama sebagai alat pelindung di segala cuaca, baik panas maupun hujan. Namun, masing-masing jenis payung mempunyai fungsi yang berbeda, salah satunya terkait bahan yang digunakan. Jadi, apa saja fungsi payung?

1. Pelindung tubuh di berbagai cuaca

Fungsi utama alat pelindung ini adalah untuk memberi proteksi tubuh dari terik panas matahari dan air hujan. Biasanya, modelnya terbuat bahan besi dan plastik, dengan bentuk standar seperti yang banyak dijual di pasaran.

Fungsi utama payung adalah melindungi dari hujan, pilih payung dari Lokasoka
Fungsi utama payung adalah melindungi dari hujan, pilih payung dari Lokasoka

Dengan berbagai modifikasi desain, payung masa kini mempunyai bentuk yang praktis, tidak berat, dan mudah dibawa saat bepergian.

2. Menunjukkan status sosial seseorang

Dulu, barang sederhana seperti payung dapat menjadi penentu status sosial seseorang di masyarakat. Umumnya, orang dengan status sosial lebih tinggi akan membawa jenis payung khusus dengan desain yang elegan.

3. Menjadi bagian seni

Dengan desainnya yang cantik dan menawan, beberapa varian payung dapat dimanfaatkan sebagai bagian dari alat seni tradisional. Untuk manfaat ini, biasanya motif dan coraknya akan disesuaikan dengan apa yang menjadi ciri khas dari budaya tertentu.

Anda mungkin pernah melihat payung-payung unik yang sering dipakai dalam event tari tradisional. Misalnya saja tari payung dari Sumatera Barat. Tarian tersebut menggunakan paper umbrella yang terbuat dari bahan kayu dan kertas warna-warni yang tampak indah.

4. Bagian dari properti dan dekorasi

Di samping fungsi utamanya sebagai pelindung, payung Lokasoka juga bisa dijadikan dekorasi yang unik
Di samping fungsi utamanya sebagai pelindung, payung Lokasoka juga bisa dijadikan dekorasi yang unik

Dengan nilai seni yang dimilikinya, beberapa macam payung juga digunakan sebagai properti untuk kebutuhan fotografi. Terutama untuk pengambilan gambar dengan konsep abad pertengahan.

Selain itu, desain dan motifnya yang indah membuatnya banyak diminati sebagai dekorasi ruangan. Umbrella decoration ini memiliki desain yang disesuaikan dengan suatu adat istiadat tertentu.

5. Sebagai media promosi

Payung Lokasoka merupakan salah satu barang yang cocok dijadikan merchandise sebagai media promosi
Payung Lokasoka merupakan salah satu barang yang cocok dijadikan merchandise sebagai media promosi

Seiring tumbuhnya kreativitas manusia, alat pelindung ini mulai banyak digunakan sebagai media promosi brand di era modern saat ini. Biasanya, promotional umbrella diberikan sebagai merchandise atau souvenir dalam suatu kegiatan, seperti acara kunjungan kantor, seminar, atau workshop.

Macam-Macam Payung

Sebagai sarana media promosi, pastikan Anda memilih payung hujan yang sesuai dengan tema acara maupun kebutuhan peserta. Agar tidak salah pilih, simak jenis-jenis payung yang perlu Anda ketahui.

1. Payung standar

Payung jenis standar mempunyai dua versi, manual dan model otomatis. Dengan model otomatis, penggunanya dapat membuka dan menutup payung dengan lebih mudah, cukup menekan tombol di bagian bawahnya.

Model payung standar dengan aneka warna disediakan Lokasoka
Model payung standar dengan aneka warna disediakan Lokasoka

Bahan payung standar umumnya berupa kayu, logam, dan poliester. Ciri khas model ini adalah gagangnya yang dibuat melengkung di bagian bawah sehingga mudah untuk dipegang.

2. Payung golf

Penggunaan payung golf Lokasoka untuk menangkal terik matahari memastikan kelancaran kegiatan di arena golf
Penggunaan payung golf Lokasoka untuk menangkal terik matahari memastikan kelancaran kegiatan di arena golf

Sesuai namanya, golf umbrella awalnya didesain khusus untuk pemain golf. Ukuran payung golf terbilang besar, dengan lebar sekitar 178 cm. Meskipun besar, payung golf sudah dirancang agar dapat masuk dengan mudah ke dalam tas pemain golf, untuk digunakan di lapangan jika tiba-tiba turun hujan.

Berbeda dengan model lainnya yang melengkung, pegangan payung golf berbentuk lurus. Dengan desain tersebut, golf umbrella lebih mudah dimasukkan ke dalam tas golf dan tidak memakan banyak tempat.

3. Payung lipat

Payung lipat Lokasoka merupakan model payung standar, namun dapat dilipat dan tidak terlalu memakan tempat
Payung lipat Lokasoka merupakan model payung standar, namun dapat dilipat dan tidak terlalu memakan tempat

Punya hobi traveling? Kalau begitu, Anda wajib memiliki payung lipat. Sesuai dengan namanya, varian ini dapat dilipat menjadi bentuk yang lebih kecil, sehingga ringkas, praktis, dan tidak membutuhkan tempat penyimpanan yang besar.

Folded umbrella sebagai media promosi dengan custom logo disediakan Lokasoka
Folded umbrella sebagai media promosi dengan custom logo disediakan Lokasoka

Berkat modelnya yang ringkas, jenis payung lipat mudah dimasukkan ke dalam tas, bahkan ke dalam saku mantel. Meskipun dianggap kurang tangguh dalam menghadapi angin kencang, jenis payung lipat tetap bisa menjadi andalan untuk melindungi tubuh dari terjangan air hujan.

4. Payung terbalik

Jenis payung terbalik kini menjadi salah satu payung souvenir yang sangat disukai. Disebut juga sebagai reversible umbrella, pegangannya dapat digunakan dua arah, membuka dan menutup baik ke dalam maupun ke luar.

Payung terbalik yang unik, namun fungsinya tetap sama seperti payung pada umumnya ada di Lokasoka
Payung terbalik yang unik, namun fungsinya tetap sama seperti payung pada umumnya ada di Lokasoka

Dengan mekanisme ini, sisi keringnya selalu berada di bagian luar sehingga mencegah air tumpah mengenai pengguna ketika payung akan ditutup. Tidak hanya itu, reversible umbrella juga memiliki kekuatan yang baik sehingga tidak mudah rusak saat diterpa angin.

5. Payung botol

Di pasaran, payung botol juga banyak disebut sebagai wine umbrella, crown umbrella, atau capsule umbrella. Penamaan ini sesuai dengan wadah payung yang berbentuk botol atau kapsul. Dengan tempat yang disediakan, bottle umbrella lebih mudah disimpan dan tidak membasahi area di sekitarnya.

Agar lebih ringkas, gagangnya berbentuk lurus, mirip dengan jenis payung golf. Payung promosi yang menggunakan model bottle umbrella terlihat lebih keren karena logo perusahaan juga dibubuhkan ke permukaan botolnya.

6. Payung anti UV

Sejalan dengan penyebutannya, anti UV umbrella didesain khusus agar mampu melindungi pemakainya dari paparan sinar ultraviolet (UV). Material kain anti UV umbrella biasanya bersifat tebal dengan tenunan yang lebih rapat.

Bagian dalam anti UV umbrella berwarna gelap sehingga sinar atau pantulan cahaya dari aspal dapat diserap sehingga tidak mengenai wajah. Di samping itu, rangkanya juga dibuat lebih kuat agar tahan angin atau windproof.

7. Bubble umbrella

Dilihat sekilas, jenis payung hujan model bubble mempunyai bentuk menyerupai kanopi terbalik. Dengan desain ini, bubble umbrella terlihat unik dan menarik.

Bubble umbrella yang terkesan seperti gelembung karena bahan yang transparan bisa dipesan di Lokasoka
Bubble umbrella yang terkesan seperti gelembung karena bahan yang transparan bisa dipesan di Lokasoka

Bubble umbrella menggunakan bahan transparan sehingga tidak menghalangi pandangan. Inilah yang membuatnya dinamakan ‘bubble’, karena membuat orang di bawahnya seolah berada di dalam gelembung transparan.

Meski terlihat rapuh, bahan bubble umbrella Lokasoka terbilang kuat dan tahan terhadap hujan deras
Meski terlihat rapuh, bahan bubble umbrella Lokasoka terbilang kuat dan tahan terhadap hujan deras

Meskipun terlihat rapuh, dengan material yang bagus dan kuat, bubble umbrella dinilai mampu menahan curah hujan yang deras.

8. Doorman umbrella

Doorman umbrella mempunyai ukuran yang lebih besar dibandingkan model biasa dan sering digunakan oleh petugas hotel. Hal itu juga yang menjadi alasan mengapa desainnya dibuat elegan dan eksklusif.

Doorman umbrella identik dengan pegangan melengkung atau berbentuk huruf C. Meskipun dapat dilipat seperti model lainnya, doorman umbrella tidak portable sehingga kurang cocok untuk pemakaian sehari-hari.

9. Fashion umbrella

Tidak berbeda dari namanya, varian satu ini memang dibuat untuk keperluan fashion. Bobotnya dibuat ringan dengan sentuhan artistik pada permukaannya. Bahan payung fashion bersifat tipis dan tidak dirancang untuk pemakaian sehari-hari.

Fashion umbrella sengaja dirancang untuk pemakaian khusus, seperti unsur artistik yang menunjang estetika foto, pesan di Lokasoka
Fashion umbrella sengaja dirancang untuk pemakaian khusus, seperti unsur artistik yang menunjang estetika foto, pesan di Lokasoka

Anda dapat menemukan fashion umbrella pada acara khusus dan biasanya dipakai oleh seniman atau selebriti.

10. Paper umbrella

Berbeda dari varian sebelumnya, paper umbrella atau yang disebut juga sebagai paper parasol sering dikaitkan dengan sebuah kebudayaan tertentu, seperti kultur Cina atau Jepang.

Payung kertas lebih ditujukan sebagai simbol keagamaan atau aksesori semata, pesan di Lokasoka
Payung kertas lebih ditujukan sebagai simbol keagamaan atau aksesori semata, pesan di Lokasoka

Desainnya terlihat kompleks dengan tambahan dekorasi khusus sesuai tema budaya yang diangkat, seperti aksen merah yang sering terlihat di acara masyarakat Tionghoa. Karena dibuat material kertas dan kayu, pemakaiannya pun lebih ditujukan sebagai simbol agama atau aksesori.

Tips Memilih Payung Berkualitas

Sebelum membeli payung promosi dalam jumlah banyak, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa tips berikut agar memperoleh produk berkualitas terbaik sesuai kebutuhan.

Review souvenir payung custom karya UMKM lokal dari Lokasoka

Perhatikan bahan kainnya

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah memperhatikan bahan payung yang digunakan. Ada berbagai material kain yang biasa dimanfaatkan dalam pembuatan umbrella, salah satunya adalah poliester.

Apabila Anda akan sering menggunakannya di cuaca panas, disarankan memilih model yang bagian dalamnya berwarna gelap. Hal ini akan membantu menghalau masuknya sinar UV ke kulit Anda.

Selain itu, sebaiknya Anda turut memilih bahan payung yang tidak terlalu tipis maupun tebal. Jika terlalu tebal, permukaannya akan mudah robek karena terlalu sering dibuka tutup. Sementara bila kainnya lebih tipis, perlindungan yang diberikan kurang maksimal dan rapuh dari terpaan angin.

Perhatikan ukuran dan beratnya

Bagi Anda yang punya mobilitas tinggi, sangat penting untuk memperhatikan ukuran dan berat payung. Pastikan jenis payung hujan yang dipilih sudah sesuai dengan postur tubuh Anda.

Model yang terlalu kecil tidak akan memberi perlindungan dengan baik. Sedangkan varian yang terlalu besar akan sulit dibawa bepergian. Bagi Anda sering beraktivitas di luar ruangan, sangat disarankan untuk membawa jenis payung lipat atau bottle umbrella yang praktis dan mudah dibawa.

Cek kekuatan rangkanya

Kekuatan rangka payung atau yang disebut dengan umbrella frame merupakan salah satu bagian yang wajib Anda pertimbangkan. Rangka payung tergolong cukup rentan dari terpaan angin. Jika tidak dibuat dari material kuat, badan payung akan cepat patah dan rusak.

Sebaiknya, Anda memilih model dengan susunan rangka yang makin besar ke atas. Jika susunan rangka bagian bawahnya kecil, badannya menjadi kurang kokoh dan mudah sekali patah bila diterpa angin.

Pertimbangkan desain dan kemudahan perawatannya

Saat ini, Anda bisa menemukan aneka jenis payung hujan dengan ragam desain menarik yang bisa dipilih sesuai selera. Namun, Anda pun perlu mempertimbangkan kemudahan perawatannya.

Umumnya, varian yang terbuat dari bahan kain sintetis lebih mudah dirawat dan tahan lama. Jika ragu, Anda dapat meminta rekomendasi langsung kepada vendor payung yang Anda gunakan.

Sesuaikan dengan anggaran

Saat ingin memesan promotional umbrella untuk kebutuhan merchandise acara kantor, pastikan Anda menyesuaikannya dengan budget. Jika Anda menginginkan model yang kuat dan tahan lama, pertimbangkanlah untuk mengeluarkan anggaran lebih.

Jika Anda hendak memesan payung promosi desain custom, vendor souvenir kantor Lokasoka siap membantu dan menyesuaikannya dengan budget Anda. Lokasoka menyediakan layanan gratis pembuatan desain serta bebas biaya kirim untuk wilayah Jakarta. Tidak hanya itu, Lokasoka turut melayani pembuatan aneka corporate gift dan souvenir kantor lain, seperti apparel, seminar kit, tumbler, hingga tas ransel custom.