3 Peluang Bisnis UMKM di Tegah Pandemi yang Menjanjikan!

3 Peluang Bisnis UMKM di Tegah Pandemi yang Menjanjikan!

Peluang bisnis UMKM di tengah pandemi masih terbuka lebar dan pastinya bisa mendatangkan keuntungan yang menarik. Memang adanya pandemi ini telah banyak melumpuhkan perekonomian. Terutama pada sektor bisnis dan usaha. Mulai dari skala bisnis besar hingga bisnis skala mikro dan kecil dipukul habis-habisan selama masa pandemi. Selain itu tidak sedikit orang yang mengalami kesulitan ekonomi dan terdampak dengan adanya wabah covid-19 satu tahun terakhir ini. Mulai dari omset bisnis yang menurun drastis hingga gulung tikar karena sudah tidak bisa bertahan dengan kondisi pandemi seperti ini.

Tapi jangan patah semangat untuk menciptakan ide bisnis UMKM yang menarik. Di tengah wabah seperti ini Anda tetap bisa memulai bisnis skala UMKM dengan peluang dan keuntungan yang menjanjikan. Sejak adanya pandemi ini tren pasar telah berubah. Mulai dari saluran pembelian secara online, standar kebersihan dan keamanan produk, dan kemudahan akses informasi soal produk adalah pertimbangan utama konsumen sebelum membeli suatu produk.

Sebelum Memulai Bisnis UMKM

Bagi Anda yang sedang mencari peluang bisnis UMKM di tengah pandemi ini perlu strategi untuk mengoptimalkan bisnis dengan mengandalkan teknologi digital dan juga kreativitas. Sebelum menentukan bisnis UMKM apa yang akan Anda jalankan, perlu dilakukan beberapa hal. Tujuannya supaya bisnis UMKM yang Anda jalankan nanti lebih jelas dan juga bisa mendatangkan keuntungan yang menjanjikan. Berikut ini tahapan yang perlu dilakukan sebelum memulai bisnis UMKM di tengah pandemi.

  • Pahami Kosep Bisnis

Anda perlu menyususn strategi bisnis terlebih dulu, sebab selama pandemi ini banyak kebijakan soal pembatasan mobilitas. Termasuk soal kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan dalam berbisnis. Momen ini menjadi masa peralihan, di mana yang biasanya orang belanja datang ke supermarket, pasar, toko, mesti pegang produk, sekarang jadi lebih terbatas. Maka dari itulah perlu konsep bisnis yang bisa dijalankan secara online.

Konsep bisnis secara online ini pastinya punya kekuatan yang lebih unggul jika dibandingkan hanya mengandalkan konsep bisnis secara offline saja. Ketika membaurkan konsep online dan offline dalam menjalankan bisnis, pastinya peluang untuk tetap bertahan dan terus berkembang semakin lebar. Apalagi di masa pandemi yang mobilitasnya semakin terbatas.

  • Apa yang Ingin Anda Sampaikan?

Pesan bisnis UMKM yang Anda jalankan dituangkan dalam strategi branding yang tepat. Melalui branding inilah keseluruhan ide atau pemikiran Anda bisa dikomunikasikan ke audiens melalui berbagai saluran pemasaran. Konsistensi di semua platform digital bisa membangun kepercayaan pelanggan. Mulailah dengan membangun pesan yang konsisten dalam pemasaran digital Anda.

Rancanglah pesan apa yang ingin dilekatkan pada produk bisnis UMKM Anda tersebut. Misalnya produk Anda adalah aneka macam souvenir, maka lekatkanlah kesan lain pada produk supaya mudah dikenali, unik, dan menawan. Misalnya dengan melekatkan konsep ramah lingkungan untuk setiap produk souvenir yang Anda tawarkan. Maka dari itu secara konsisten bangunlah branding produk Anda sebagai produk souvenir yang ramah lingkungan.

Peluang Bisnis UMKM di Tengah Pandemi

Di masa pandemi ini memang ada beberapa peluang bisnis UMKM yang lebih menjanjikan. Bukan tanpa alasan, sebab permintaan pasar sekarang ini juga telah berubah. Berikut ini tiga peluang bisnis UMKM yang makin menjanjikan di tengah pandemi.

1. Bisnis Produk Kesehatan

Sekarang ini, permintaan pasar terhadap produk-produk kesehatan sangat tinggi. Bahkan banyak orang yang kesulitan untuk mendapatkan produk kesehatan. Kehadiran bisnis UMKM produk kesehatan seperti masker, disinfektan, hand sanitizer, face shield, baju hazmat APD, dan lainnya ini sangat dibutuhkan konsumen. Maka dari itu peluang bisnis UMKM produk kesehatan ini punya prospek yang sangat menjanjikan.

Ketika Anda tertarik untuk memulai bisnis produk kesehatan ini, hal yang perlu diperhatikan adalah bagaimana mengemas pemasarannya. Sekarang sudah makin menjamur pelaku bisnis produk kesehatan, tapi Anda tetap bisa bersaing ketika memiliki strategi pemasaran yang menarik. Misalnya Anda bisa menerapkan strategi bundling dalam memasarkan produk. Bisa juga dengan menjadikan produk-produk kesehatan sebagai hampers atau bingkisan berupa new normal kit.

2. Bisnis Kebutuhan Bahan Pokok

Kalau bisnis UMKM yang satu ini dianggap sebagai salah satu sektor bisnis yang tahan terhadap pandemi, karena masyarakat membutuhkan pasokan bahan pokok termasuk makan dan minum dalam kondisi apapun bahkan kondisi serba sulit sekalipun. Modalnya tidak terlalu besar, tenaga kerja tidak terlalu banyak, tapi potensi untuk mendapatkan keuntungan besar dan perputaran uangnya juga cepat.

Produk kebutuhan pokok ini seperti beras, gula pasir, garam, minyak goreng, perlengkapan kebersihan sehari-hari seperti sabun, sampo, dan sebagainya. Sedangkan beberapa contoh produk kebutuhan pokok lainnya seperti makanan beku, makanan kemasan, kue kering  dan juga minuman seperti kopi susu literan, dan lain-lain. Hal yang harus diperhatikan adalah bagaimana mengemas produk yang sudah umum itu menjadi sesuatu yang lebih bernilai. Misalnya dengan membangun kesan sebagai produk makanan yang sehat, higienis, dan berkualitas.

3. Layanan Antar

Bisnis ini mampu bertahan di kondisi pandemi karena meningkatnya permintaan layanan antar untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan makanan dan barang konsumsi harian tanpa harus meninggalkan rumah. Memang benar pandemi ini memberikan tantangan bagi para pelaku bisnis, tapi tetap saja ada jalan dan juga peluang yang bisa dimanfaatkan.

Seperti halnya dengan peluang bisnis UMKM berupa layanan antar. Bisnis ini bisa mendatangkan keuntungan yang menjanjikan. Hal yang penting dilakukan adalah dengan menentukan keunggulan layanan. Misalnya bisa kirim 24 jam atau tetap melayani di hari libur. Keunggulan-keuggulan seperti itulah yang bisa membuat bisnis Anda memiliki nilai yang kuat.

Solusi Mengembangkan Bisnis UMKM di Tengah Pandemi

Di masa pandemi ini peluang bisnis bukan hanya diperuntunkan untuk mereka yang belum memiliki bisnis dan baru ingin memulainya. Tapi juga peluang untuk mereka yang sudah memiliki bisnis dan ingin mengembangkan bisnisnya. Salah satu peluang yang bisa diambil dalam mengembangkan bisnis UMKM yang Anda jalankan adalah dengan mengikuti program Lokalaris dari Ecodoe. Anda bisa mendapatkan banyak kesempatan dan juga keuntungan dalam mengembangakan bisnis.

Localaris Ecodoe merupakan program pendampingan untuk UMKM dari seluruh Indonesia untuk berkembang dan menjadikan bisnisnya menguntungkan serta berkelanjutan. Beberapa aspek yang akan didampingi oleh Ecodoe untuk UMKM di Indonesia meliputi Pinjaman Dana Modal Usaha, Promosi Produk & Perluasan Pasar, dan juga Pengurusan Legalitas Usaha. Bagi UMKM yang tergabung dalam Localaris Ecodoe juga akan mendapatkan keuntungan untuk mendapatkan akses pasar pengadaan digital dan juga pendanaan UMKM hingga senilai 200 juta.

Sudah siapkah bisnis Anda untuk semakin berkembang pesat? Ambil peluang emas ini dengan bergabung dalam program Localaris Ecodoe! Segera gabung jadi UMKM Kreator Ecodoe dengan cara mengunjungi laman UMKM Localaris Ecodoe atau bisa juga dengan mengunduh aplikasi Ecodoe UMKM di Playstore. Dapatkan kesempatan memenangkan proyek ratusan juta dari perusahaan-perusahaan besar!